......berbagi resep berbagi cerita......

02 January 2013

ACAR IKAN BUMBU SANTAN

Paling sering ngolahin ikan yang dikuahin nyemek-nyemek begini, dan seringnya sih gak pake resep-resepan. Ikan yang diolah begini memang kesukaan ayah, dan gak ada matinya variasinya. Orang biasa bilang ikan begini adalah ikan pesmol, tapi bedanya dengan pesmol, ikan ini ditambahkan ketumbar di bumbu ulegnya. Hasilnya tentu saja lebih kaya rasa. Aksesoris lain yang tak kalah seronok adalah tomat merah, timun dan wortel. Kesimpulannya sih kalo boleh dibilang ini perkawinan resep pesmol dan acar.
2012-12-08 07.38.25

ACAR IKAN BUMBU SANTAN
Ala Blog Rumah Maret

Bahan:
1 ekor ikan nila/ekor kuning berat kira2 750 gram
1 batang Wortel, iris korek api
1 buah Timun buang biji, iris korek api
½ butir tomat, iris kotak
1 batang sere
2 lbr daun salam
1 batang daun bawang (iris serong)
100-130 ml santan


Bumbu halus:
8 Bawang merah
6 Bawang putih
4 butir Kemiri
1 sdt ketumbar
5 cm Kunyit
5 cm Jahe
garam secukupnya
gula secukupnya

Cara Membuat:
1. Goreng ikan kembung hingga kering, sisihkan
2. Tumis bumbu halus hingga harum.
3. Masukkan sereh dan salam aduk rata.
4. Masukkan santan, didihkan.
5. Masukkan wortel, timun dan ikan bergantian.
6. Setelah bumbu tercampur dan air tinggal separonya masukkan tomat dan daun bawang, aduk sebentar lalu angkat.
2012-12-08 07.38.04
2012-12-08 07.43.59

No comments: