......berbagi resep berbagi cerita......

12 February 2013

Daging Tumis Wijen

Tempo hari ada di tipi chef Yongki dan presenter cantik sopo jenenge lupa lagi demo masak cepat dengan menu daging. Memasaknya benar2 kilat dan tiba2 daging yang membuat ngiler sudah terhidang dan diicipi si presenter cantik "woww chef sungguh lezat daging ini dan masaknyapun sangat praktis" begitu komentar "klise" si presenter.

Tak sempat mencatat resepnya tapi samar2 masih ingat mungkin gak persis banget dan ternyata tumis daging jenis ini juga sering kubikin cuma biasanya model tumis daging paprika, tumis daging cabe ijo dan tumis daging saos tiram (belum pernah yang pake wijen), maka apa salahnya dicoba.

Dengan cara masak yang sama persis dan bumbu yang ternyata mirip tumis daging paprika kayaknya nih tumis bakal lebih kaya rasa karena pake minyak wijen dan ada juga klethis2 wijennya, yuuk dicoba dan jangan semaput kalo ternyata bikinnya mudaaaah dan terpenting gak banyak mengotori peranti masak.

Daging Tumis Wijen
Bahan:
300 gram daging has, sayat tipis2 
3 siung bawang putih, cincang halus
1 siung bawang bombay, belah lalu potong kasar
1/4 sdt garam
1/4 sdt gula
2 sdm saus tiram
2 sdm lada hitam kasar
1/2 buah paprika, iris memanjang
50 ml air
1 sdm wijen
1 sdm margarin

Cara membuat:
1. Campur daging dengan saos tiram, garam dan lada hitam. Diamkan 10-15 menit
2. Panaskan margarin, tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging tumis dengan api kecil
3. Setelah daging setengah matang, masukkan paprika, wijen dan air. Tutup sebentar hingga kuah sedikit menyusut.
4. Masukkan bawang bombay dan gula, aduk rata lalu koreksi rasa (bila perlu tambahkan sedikit garam atao gula.

No comments: